Welcome To My Blog

Welcome To My Blog

Sabtu, 20 Juli 2013

Tips "Menentukan Busana Muslim Sesuai Dengan Bentuk Tubuh Anda"

  1. Bertubuh Tinggi dan Langsing: Sebaiknya pemilik bentuk tubuh tinggi dan langsing harus menghindari busana yang ketat. Anda bisa memakai jaket atau cardigan yang memiliki bentuk lekuk pinggang. Hindari memakai rok span atau model lurus, pilih rok model lipit atau yang lebar, sehingga bias memberikan volume di pinggul Anda. Untuk baju muslim ada bisa memilih baju gamis yang di bagian rok nya model A line. Rok A line berbahan katun dengan sedikit kerutan di atas pinggul akan menambah volume di area pinggul Anda. JIka Anda penyuka celana jeans, bisa dipadukan dengan coat berbahan katun agak tebal yang membentuk pinggang dan melebar di pinggul, atau bisa Anda mengenakan cardigan kaos yang melebar di pinggul. Hindari baju yang ketat di bagian badan atas, karena akan mempertegas bentuk tubuh Anda yang sebenarnya. Bagi pemilik tubuh tinggi dan langsing rasanya tidak begitu sulit memilih busana muslim. Selain bisa memakai rok model A line dan celana jeans bisa juga Anda coba dengan blus panjang, wide leg trouser, hingga gamis. Anda juga tidak perlu khawatir dengan aksen layering. Tapi, Tetap tambahkan detail-detail unik dengan menggunakan aksesori, seperti kalung dan ikat pinggang.
  2. Bertubuh Curve: Pilihan bahan yang ringan sangat cocok untuk tipe ini. Hindari pakaian-pakaian berbahan tebal karena hanya akan membuat si curve terlihat semakin berisi dan kurang menarik.
  3. Bertubuh Buah Pear:  Bentuk tubuh dengan pinggul besar dan pinggang ke atas berbentuk kecil ini memang sangat mirip dengan buar pir. Sebaiknya Anda menghindari pakaian yang ketat di bagian atas dan pinggang. Saya sarankan pilih baju yang dari pinggang ke bawah melebar. Model ruffle di bagian dada bisa memberikan kesan berisi. Hindari baju berlengan kecil, karena akan lebih mempertegas bentuk pundak yang kecil. Hindari baju yang ketat di bagian pinggul, karena akan semakin member kesan lebar di bagian pinggul
  4. Bertubuh Mungil: Hindari pemakaian gamis bertumpuk karena akan terkesan tenggelam di dalamnya. Sebaiknya, gunakan blouse panjang dan celana pensil. Berikan tambahan ikat pinggang untuk memberikan sedikit siluet pada tubuh.

Tidak ada komentar: